Pernah melihat Demian melakukan trik sulap yang satu ini ?
Trik sulap ini memunculkan sebuah huruf/kata/kalimat yang di tulis di kertas lalu kertas tersebut dibakarnya hingga menjadi abu dan di gosokkan ke telapak tangan, muncullah tulisan tersebut di telapak tangan anda.
Dan saatnya Demian untuk berkata “SEMPURNA” 🙂
Kali ini saya akan memposting tentang permainan kimia yaitu poster ajaib. Ini lah yang harus di persiapkan :
A. Alat Dan Bahan
Kertas saring sebagai dasar pembuatan poster
Botol semprot
Kuas
Larutan FeCl3
Larutan HCl encer,
KSCN Pekat dan Kalium Ferrosianida 10 %
B.Cara Kerja
1.Buatlah tulisan dengan menggunakan larutan HCl encer , KSCN pekat dan kalium ferrosianida 10 % pada kertas saring
2.Semprotlah tulisan tersebut dengan larutan FeCl3
3.Anda akan mendapatkan warna tulisan yang berlainan.
Seperti di film film sihir, kita juga bisa loh… membuat pesan tersembunyi, dan cara membacanya cukup hanya dengan membakar kertas tersebut. 😉
Kita ga usah belajar sihir untuk bisa menyembunyikan pesan, yang kita perlu hanyalah belajar kimia. ga percaya ?
Coba deh…
Siapkan bahan-bahannya dulu :
1. Kalium nitrat (KNO3) (tersedia di toko atau dengan membuat nya sendiri)
2. Air hangat
3. Kertas (tebal, kertas penyerap, seperti kertas perkamen)
Cara membuat pesan tersembunyi :
1. Campur kalium nitrat ke dalam air hangat untuk membuat larutan kalium nitrat jenuh.
2. Celupkan kuas, kapas, atau tusuk gigi ke dalam larutan dan menggunakannya untuk menulis pesan.
3. Tulislah pesan anda pada kertas. Garis pesan harus terus menerus jangan sampai terputus, karena api akan membakar dari tepi kertas sepanjang penulisan.
4. Biarkan kertas benar-benar kering. Pesan Anda kini tidak akan terlihat.
Cara membuat pesan terlihat :
1. Sentuh tepi kertas, di mana pesan tak terlihat dimulai, dengan ujung rokok yang menyala atau dengan korek api.
2. Garis pesan akan terbakar sampai benar-benar terungkap. Jika Anda berhati-hati menerangi tepi pesan, sisa kertas akan tetap utuh.
Bener bener kaya sihir yah… 🙂
Ingin Membeli Paket Permainannya ?
Kami menyediakannya Hanya dengan Rp15.000 . Tentu saja akan kami berikan jumlah yang membuat anda dapat melakukannya hingga berkali kali.