Posted on Leave a comment

Fisika dalam Kesehatan : Pengaturan Suhu Tubuh

Seperti yang kita ketahui, suhu tubuh manusia cenderung berfluktuasi setiap saat. Suhu tubuh manusia diatur dengan mekanisme umpan balik (feedback) yang diperankan oleh pusat pengaturan suhu.

Untuk mempertahankan suhu tubuh manusia dalam konstan, perlu adanya regulasi dalam tubuh. Regulasi artinya pengaaturan. Adapun istilah termoregulasi diambil dari 2 kata, yaitu termo dan regulasi. Dimana termo artinya panas. Sehingga, istilah termoregulasi mempunya arti suatu pengaturan fisiologis tubuh manusia mengenai keseimbangan produksi panas dan kehilangan panas, sehingga suhu tubuh dapat dipertahankan secara konstan.

Continue reading Fisika dalam Kesehatan : Pengaturan Suhu Tubuh
Posted on Leave a comment

GAYA DAN GERAK DASAR : PERCEPATAN

gaya dan gerak


Gaya adalah sesuatu yang menyebabkan tarikan atau dorongan terhadap suatu benda sehingga menyebabkan benda tersebut berubah bentuk atau berpindah tempat. Alat untuk mengukur besar kecilnya gaya disebut dinamometer, sedangkan satuan gaya dinyatakan dengan Newton atau satuan turunannya adalah kilogramforce (kgf). Oleh karena itu kali ini kita akan membahasa tentang gaya dan gerak.

Continue reading GAYA DAN GERAK DASAR : PERCEPATAN
Posted on 2 Comments

Kinematika Gerak : GLB, GLBB, GJB, GVA

kinematika gerak

Halo sahabat bisakimia, sebelumnya saya telah sedikit membahas hal-hal yang berkaitan dengan gerak suatu benda seperti kelajuan, kecepatan, perlajuan dan percepatan. Nah, kali ini saya akan sedikitnya membahas tentang kinematika gerak seperti Gerak Lurus Beraturan (GLB), Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB), Gerak Jatuh Bebas (GJB) dan Gerak Vertikal ke Atas.

Continue reading Kinematika Gerak : GLB, GLBB, GJB, GVA
Posted on Leave a comment

Apa itu Kelajuan, Kecepatan, Perlajuan dan Percepatan?

kelajuan

Kita akan mendefinisikan Beberapa poin yaitu kelajuan, kecepatan, perlajuan dan percepatan.

Sebelum itu, seperti yang kita ketahui sebuah benda dikatakan bergerak, jika kedudukannya berubah terhadap suatu acuan tertentu, sesuai aturan yang berlaku :

  • Benda yang terletak di sebelah kanan atau atas titik acuan, dikatakan memiliki kedudukan positif.
  • Benda yang terletak di sebelah kiri atau bawah titik acuan, dikatakan memiliki keududkan negatif.

Nah dalam sebuah pergerakan dari suatu titik ke titik lain itu, ada sebuah jarak dan perpindahan pada pergerakan tersebut. Dimana, jarak adalah panjang lintasan yang ditempuh. Sedangkan perpindahan diartikan sebagai perubahan kedudukan dari benda tersebut.


Selain itu, ada juga kelajuan, kecepatan, perlajuan serta percepatan. Masing-masing memiliki arti, sebagai berikut :

Continue reading Apa itu Kelajuan, Kecepatan, Perlajuan dan Percepatan?
Posted on Leave a comment

Aturan Angka Penting dalam Pengukuran

angka penting dalam pengukuran

Pengukuran adalah suatu penentuan besaran, dimensi atau kapasitas terhadap suatu standar atau satuan ukur. Dalam pengukuran, ada istilah angka penting. Dimana, angka penting adalah semua angka yang diperoleh dari hasil pengukuran, termasuk angka terakhir yang ditaksirkan. Ketelitian suatu pengukuran dinyatakan oleh banyaknya angka penting. Semakin banyak angka penting yang dilaporkan, maka semakin tinggi ketelitian pengukuran yang dilakukan. Disini kita akan belajar mengenai angka penting dalam pengukuran.


Contoh : Pengukuran (1) menghasilkan 1,45 cm (mengandung 3 angka penting).
Pengukuran (2) menghasilkan 1,457 cm (mengandung 4 angka penting).
Dari kedua hasil pengukuran tersebut, dikatakan bahwa pengukuran (2) lebih teliti daripada pengukuran (1).

Continue reading Aturan Angka Penting dalam Pengukuran
Posted on Leave a comment

Manfaat Mempelajari Fisika serta Implementasi Konsep Ilmu Fisika

manfaat mempelajari fisika

Fisika adalah ilmu tentang alam. Ia mempelajari gejala alam yang tidak hidup atau materi dalam lingkup ruang dan waktu. Fisika merupakan salah satu ilmu yang sangat erat kaitannya dengan kehidupan.

Ilmu fisika merupakan ilmu yang juga berkaitan erat dengan ilmu matematika. Teori fisika banyak dinyatakan dalam notasi matematis. Ilmu fisika sangat bermanfaat jika sudah diimplementasikan dalam bentuk teknologi. Semua pekerjaan menjadi ringan dengan penerapan ilmu fisika. Sejalan dengan pendapat Prasetyo (2013), Fisika sebagai cabang ilmu pengetahuan alam atau sains pada dasarnya memiliki hakikat yang sama dengan sains itu sendiri.

Continue reading Manfaat Mempelajari Fisika serta Implementasi Konsep Ilmu Fisika
Posted on 2 Comments

ENERGI SURYA SEBAGAI ENERGI TERBARUKAN

ENERGI TERBARUKAN

Seperti yang kita ketahui bahwa krisis minyak bumi merupakan salah satu permasalahan yang dihadapi di Negara kita, Indonesia. Keterbatasan minyak bumi menuntut kita untuk mencari sumber energi lain yang dapat menggantikannya sebagai alternatif. Adanya peningkatan harga minyak bumi yang ekstrim, membuat tanggungan ekonomi semakin besar. Selain itu, minyak bumi juga dapat mencemari lingkungan. Maka dari itu, sumber energi seperti ini harus segera dikurangi bahkan dihentikan untuk diganti menjadi energi terbarukan yang ramah lingkungan.

Continue reading ENERGI SURYA SEBAGAI ENERGI TERBARUKAN
Posted on Leave a comment

Analisis Getaran bebas tanpa peredam dan dengan peredam

getaran

Getaran adalah suatu gerak bolak-balik di sekitar kesetimbangan. Kesetimbangan di sini maksudnya adalah keadaan dimana suatu benda berada pada posisi diam, jika tidak ada gaya yang bekerja pada benda tersebut. Getaran mempunyai jarak simpangan terjauh dengan titik tengah/amplitudo yang sama.

Continue reading Analisis Getaran bebas tanpa peredam dan dengan peredam